Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Reaksi Kontras Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo Tanggapi Transfer Marc Marquez ke Gresini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 12 Oktober 2023 | 23:25 WIB
(Ki-ka) Fabio Quartararo, Marco Bezzecchi, dan Francesco Bagnaia merayakan hasil podium dari sprint MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Belanda, 24 Juni 2023.
TWITTER.COM/MOTOGP
(Ki-ka) Fabio Quartararo, Marco Bezzecchi, dan Francesco Bagnaia merayakan hasil podium dari sprint MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Belanda, 24 Juni 2023.

BOLASPORT.COM - Semua sepakat bahwa Marc Marquez akan menemukan kembali kecepatannya setelah bergabung dengan Gresini pada MotoGP 2024. Namun, soal khawatir atau tidak, jawabannya tergantung situasi yang dihadapi masing-masing pembalap.

Pembalap penguji Yamaha, Cal Crutchlow, pernah bilang bahwa pembalap lainnya sebaiknya mangkir balapan saat Marc Marquez berlomba dengan Ducati ketika rumor kepindahan Si Semut dari Cervera berembus dengan kencang

Pernah berada dalam pabrikan yang sama dengan Marquez selama enam tahun di MotoGP, pemenang tiga balapan grand prix tersebut tentu tahu nilai sesungguhnya dari sosok pemenang enam gelar juara dunia di kelas para raja.

Walau tak pernah menang balapan lagi selama hampir dua tahun terakhir, reputasi Marquez sebagai salah satu pembalap terbaik dalam sejarah MotoGP tetap terjaga karena keberhasilannya mendominasi kejuaraan pada masa jayanya.

Bahkan dengan kondisi motor Honda menjadi penghangat posisi belakang, Marquez masih bisa membuat perbedaan walau seringkali ambisinya yang terlalu besar harus dibayar dengan kecelakaan karena si kuda besi tak sanggup lagi diajak berjuang.

Alhasil, bisa dimaklumi apabila kombinasi talenta alami Marquez dan kecepatan Ducati Desmosedici GP membuat sebagian orang merasa ngeri.

"Talentanya luar biasa dan saya pikir dia belum kehilangan bakatnya. Saya cuma berpikir motornya sekarang tidak membiarkan melakukan apa yang biasa dia lakukan," ujar Crutchlow saat GP Jepang seperti dilansir dari Crash.net.

"Kalau motornya membiarkan dia melakukannya, saya pikir dia masih menjadi pemuncak kejuaraan. Jadi kalau dia pergi ke Ducati, mungkin balapannya akan menjadi benar-benar membosankan."

Tentunya, menyerah sebelum mencoba tidak ada dalam kamus mereka yang punya semangat untuk menjadi juara. Bagi pembalap motor Ducati yang sedang berkuasa, rasa penasaran mengalahkan kekhawatiran.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Mario Aji Resmi Dapat Promosi ke Moto2, Bos Honda Team Asia Beri 2 Nasihat Penting


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Berbagai sumber
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Italia - AC Milan dan Juventus Lesu Darah, Main Tanpa Gol dari Total Cuma 3 Tembakan Akurat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X