Namun, Ukraina sudah memainkan satu laga lebih banyak.
Usai laga berakhir, Spalletti merasa timnya tak pantas kalah dengan margin dua gol dari Inggris.
Spalletti menilai Italia hanya punya satu masalah dalam laga tadi, yaitu finishing.
Menurutnya, para pemainnya kurang efektif dalam memanfaatkan sejumlah peluang yang mereka dapat.
"Saya pikir kami menciptakan banyak hal, saya pikir kami terorganisasi, dan saya pikir pada akhirnya kami menciptakan kondisi untuk melakukan hal-hal tertentu dengan baik," kata Spalletti seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
Baca Juga: Takut Lepas, Barcelona Dorong Lewandowski Mau Berkorban untuk Bertahan
"Itu berjalan lancar selain gol yang kami cetak."
"Tetapi pada akhirnya kami tidak mampu memaksimalkan peluang-peluang itu."
"Saya rasa para pemain tidak pantas kalah dengan selisih dua gol malam ini."
"Namun, kami perlu tumbuh dan berkembang sebagai sebuah tim, terutama ketika menghadapi momen-momen penentu kemenangan dan inilah sepak bola Eropa," tutur eks pelatih Napoli itu melanjutkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Football-italia.net |
Komentar