BOLASPORT.COM - Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, tak mempermasalahkan pemainnya, yakni Agung Prasetyo, mencetak gol bunuh diri dan membuat Persib meraih hasil imbang. Menurutnya kesalahan bisa terjadi pada siapa saja.
Borneo FC memang gagal menang seusai ditahan imbang Persib Bandung 1-1 dalam laga pekan ke-16 Liga 1 2023-2024 yang berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (21/10/2023).
Tim berjulukan Pesut Etam ini sebenarnya sudah berada di atas angin untuk meraih kemenangan hingga memasuki menit ke-80.
Borneo FC telah memimpin lebih dulu dengan skor 1-0 melalui gol yang dicetak Leo Guntara pada menit ke-15.
Baca Juga: Persib Kesulitan Hadapi Borneo FC, Marc Klok Akui Tak Mudah Curi Poin di Segiri
Namun, keunggulan Borneo FC ini buyar setelah kesalahan dilakukan pemain belakang.
Kurang solidnya pertahanan Borneo FC membuat mereka kebobolan pada menit ke-86.
Kesalahan ini dlakukan saat Persib mencoba menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas yang dilakukan Ezra Walian.
Saat Ezra Walian melakukan tendangan ini, Agung Prasetyo bermaksud menghalau bola dengan menyundul.
Namun, bola itu malah masuk ke gawang tim sendiri dan Nadeo Argawinata tak bisa mencegah terjadinya gol.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar