BOLASPORT.COM - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi belum terbendung pada turnamen Hylo Open 2023.
Ana/Tiwi menjalani laga 32 besar Hylo Open 2023 dengan melawan wakil India, Tanisha Crasto/Ashwini Ponnappa, Selasa (31/10/2023).
Tampil di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Ana/Tiwi menang dua gim langsung dengan skor 21-15, 21-18 dalam tempo 48 menit.
Dengan kemenangan ini, Ana/Tiwi berhak melaju ke babak kedua sekaligus menyempurnakan hasil Indonesia.
Ya, sebelumnya, pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti terlebih dulu sudah memastikan diri melaju ke babak 16 besar.
Unggulan kedua turnamen BWF Super 300 itu melaju setelah mengalahkan wakil Amerika Serikat Annie Xu/Kerry Xu 21-14, 21-10.
Gim pertama dibuka dengan penampilan agresif Ana/Tiwi yang mampu menorehkan dua poin secara beruntun.
Momentum didapat ganda putri peringkat ke-17 dunia tersebut dengan memanfaatkan celah dan kesalahan Crasto/Ponnappa.
Sempat unggul jauh dengan skor 8-2, Ana/Tiwi mulai kehilangan fokus sehingga lawan dengan mudah mendapatkan angka beruntun.
Akan tetapi, Ana/Tiwi kembali tampil solid untuk menutup perlawanan Crasto/Ponnappa di interval pertama dengan skor 11-7.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Bwftournamentsoftware.com |
Komentar