Baca Juga: ONE Championship - Jagoan Malaysia 16 Tahun Diadu Eks Penantang Rodtang
Dia meraih kesempatan itu usai membabat sejumlah penantang teratas seperti Saemapetch Fairtex dan Niclas Larsen.
Setelahnya, Tawanchai juga berjaya atas Jamal Yusupov dalam laga mempertahankan sabuk pertamanya.
Tidak sampai di situ saja, Tawanchai juga menegaskan namanya di disiplin kickboxing usai mengalahkan Davit Kiria dan Jo Nattawut lewat kemenangan TKO serta aksi dominan.
Di sisi lain, nama Superbon Singha Mawynn sang penantang juga tak kalah bergengsi.
Sebelum kekalahannya pada laga perebutan sabuk juara kelas bulu kickboxing ONE Championship di tangan Chingiz Allazov pada Januari lalu, pria berusia 33 tahun itu juga dianggap sebagai kickboxer terhebat di dunia.
Dengan kemenangan KO yang menjadi sorotan luar biasa atas Giorgio Petrosyan dan Tayfun Ozcan di ONE Championship, perwakilan Singha Mawynn ini menunjukkan bahwa dirinya memang dapat mengakhiri laga dengan brutal.
Oleh sebab itu, pertemuan sesama bintang Thailand itu dapat berakhir tak terduga lewat penyelesaian keras.
Adapun duel perebutan sabuk juara kelas bulu Muay Thai ONE Championship itu akan dihelat pada Jumat malam waktu Asia (22/12/2023).
Selain itu, laga perebutan sabuk interim atomweight kickboxing antara Anissa Meksen dan Phetjeeja juga digelar di ajang yang sama. Namun, ajang itu disebut masih belum final.
Sangat mungkin kalau ONE Friday Fights 46 akan kembali mendapatkan tambahan laga lain yang tak kalah menarik.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | ONE Championship |
Komentar