Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester United Masih Sempurna di Hadapan Tim Promosi Liga Inggris Musim Ini

By BolaSport - Minggu, 12 November 2023 | 10:45 WIB
Manchester United menang tipis atas Luton Town berkat gol tunggal Victor Lindelof yang menyelamatkan wajah klub dari barisan striker tumpul di Old Trafford (11/11/2023).
OLI SCARFF/AFP
Manchester United menang tipis atas Luton Town berkat gol tunggal Victor Lindelof yang menyelamatkan wajah klub dari barisan striker tumpul di Old Trafford (11/11/2023).

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Manchester United berhasil mencatat kemenangan back-to-back di Liga Inggris musim 2023-2024.

Sukses mengalahkan Fulham pekan lalu, Manchester United kembali meraih poin sempurna pada pekan ke-12 yang masih berlangsung.

Tim besutan Erik ten Hag berhasil mengalahkan Luton Town 1-0 dalam pertandingan yang dimainkan pada Sabtu (11/11/2023).

Meski sejauh ini permainan Manchester United belum stabil, pemilik rekor gelar juara terbanyak di Liga Inggris punya satu catatan positif usai mengalahkan Luton Town tadi malam.

Pada paruh pertama musim ini, The Red Devils begitu perkasa di hadapan klub-klub dengan status tim promosi.

Pada pekan ke-6, Bruno Fernandes dkk. pulang dengan poin penuh dari lawatan mereka ke Turf Moor Stadium.

Manchester United berhasil mengalahkan Burnley, yang merupakan juara Championship Division, musim lalu.

Gol tunggal Bruno Fernandes yang terjadi pada ujung babak pertama menjadi penentu kemenangan Manchester United atas tuan rumah Burnley.

Lanjut pada pekan ke-9 di mana Manchester United berjumpa Sheffield United, runner-up Championship Division musim 2022-2023.

Scott McTominay dan Diogo Dalot berhasil masuk papan skor dalam kunjungan Manchester United ke Bramall Lane, 22 Oktober 2023.

Tiga poin menjadi milik tim tamu setelah skor 2-1 menjadi pemandangan akhir kemenangan Setan Merah atas tuan rumah Sheffield United.

Luton Town yang ditekuk Manchester United dalam duel tadi malam di Old Trafford juga merupakan tim promosi musim ini setelah lolos lewat jalur play-off.

Pekan lalu Luton Town sukses menahan imbang salah satu tim dengan tradisi juara, Liverpool, dengan skor 1-1.

Namun pada pekan ke-12 ini, gol tunggal Victor Lindelof memastikan Manchester United kembali meraih tiga poin.

Manchester United mengalahkan Luton Town 1-0 sekaligus memperlihatkan kesempurnaan mereka di hadapan tim-tim promosi pada paruh pertama Liga Inggris musim ini.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X