"Tentu saja ini akan sangat menantang bagi kami."
"Kita harus menghadapinya dan kita lihat saja nanti,” kata Elkan Baggott dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI, Selasa (14/11/2023).
Elkan Baggott dan empat pemain timnas Indonesia lainnya baru tiba di Irak pada Senin (13/11/2023) pagi WIB.
Ia dan rekan-rekannya itu menyusul skuad asuhan Shin Tae-yong yang terlebih dahulu tiba di Irak pada Minggu (12/11/2023).
Setelah menjalani waktu istirahat, Elkan Baggott dan pemain yang baru tiba langsung berlatih bersama rekan-rekannya pada sore harinya.
Baca Juga: Usai Diimbangi Timnas U-17 Indonesia, Panama Rasakan Cuaca Surabaya Seperti Neraka
Mereka tampak serius menjalani latihan meskipun baru tiba.
Elkan Baggott bercerita bahwa ia harus menempuh perjalanan yang cukup terbilang jauh dari Inggris ke Irak.
Kendati demikian, ia tidak mempermasalahkannya.
“Kabar saya baik."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar