Sebelumnya Berchimas sudah mengepak dua gol saat membantu Negeri Paman Sam menang 3-1 atas Korea Selatan pada matchday pertama Grup E.
Untuk sementara penyerang Senegal, Idrissa Gueye, memimpin dalam daftar top skor usai mencetak hat-trick ke gawang Polandia saat membantu timnya menang 4-1 satu hari lalu.
Trigolnya ke gawang Polandia sudah cukup untuk membuat Gueye melesat ke posisi teratas top skor Piala Dunia U-17 2023.
Adapun dalam daftar teratas top skor juga diisi oleh dua pemain Brasil, Kaua Elias dan Rayan Rocha.
Khusus Kaua Elias, sang pemain sempat mencetak hat-trick saat Brasil melumat Kaledonia Baru 9-0.
Sementara itu Rayan sendiri mencetak brace dalam pertandingan tersebut di Grup C.
Satu gol yang menjadi pelengkap untuk gol ketiga dari Rayan dicetak saat dirinya menyumbang 1 gol dalam kemenangan Brasil atas Iran pada laga perdana di Grup C.
Sementara itu, pencetak hat-trik pertama di Piala Dunia U-17 2023, Mamadou Doumbia harus puas posisinya rawan tergusur.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar