Apalagi mereka hanya memiliki perbedaan satu poin dengan Prancis untuk selisih gol dalam penyisihan grup.
Dari catatan penyisihan grup timnas U-17 Senegal hanya mencetak enam gol dari tiga laga yang dilakoninya dengan kebobolan empat kali.
Sementara itu, Prancis yang ada di Grup E tak kebobolan sama sekali dan unggul tujuh gol dari tiga laga.
Tentu saja ini menjadi modal bagus buat Prancis yang tak pernah kebobolan.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Spanyol Jajal Stadion Madya, Cuma 8 Pemain yang Latihan
Untuk itu, dengan tegas Serigne Dia memastikan anak asuhnya bakal menampilkan yang terbaik.
“Tidak, tidak ada tekanan, kami tidak merasakan tekanan,” kata Serigne Dia.
“Lagi pula, kami juga mencetak 6 gol. Prancis mencetak 7 gol, jadi hampir sama,” tuturnya.
Dengan catatan ini, tentu saja timnas U-17 Senegal dengan percaya diri bakal bisa mengalahkan timnas U-17 Prancis nantinya.
“Besok Prancis akan bisa kami kalahkan. Insya Allah,” pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar