Diakui Thomas Doll, perlu kerja keras dari manajemen Persija untuk bisa mengangkut pemain asal Brasil tersebut.
"Dia datang saat ini dan saya sangat senang-senang, karena klub bisa melakukan ini," kata pelatih asal Jerman itu.
"Karena tidak mudah mendatangkan pemain, mereka (Arema) juga sedang berjuang untuk tetap berada di Liga 1," sambung Thomas Doll.
Kehadiran Gustavo Almeida ini otomatis melengkapi kuota pemain asing di Persija.
Sebelumnya, sudah ada nama seperti Ondrej Kudela (Ceko), Maciej Gajos (Polandia), Marko Simic (Kroasia), Ryo Matsumura (Jepang), dan Oliver Bias (Filipina).
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar