BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tungga putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, terhenti pada babak kedua China Masters 2023.
Anthony harus mengakui tunggal putra non-unggulan asal Taiwan, Lin Chun Yi di Shenzhen Bay Gymnasium, China, Kamis (23/11/2023), dengan skor 18-21, 17-21.
Melalui hasil ini, Lin berhasil membalas kekalahan yang dia alami pada Singapore Open 2022. Anthony akhirnya keluar sebagai juara pada turnamen tersebut.
"Mengucap syukur bisa bermain hari ini tanpa cedera, meskipun hasilnya kalah. Saya sudah mencoba seluruh pola permainan saya, sementara lawan juga tidak gampang mati," kata Anthony dalam siaran resmi PBSI.
"Saya pun tidak gampang untuk mendapat poin dari lawan. Dari tempo permainan, saya merasa dikontrol terus oleh lawan. Saya pun tidak bisa mengembangkan pola permainan seperti yang saya inginkan," aku Anthony.
Anthony lebih dulu tertinggal pada gim pertama usai pukulan lob terlalu memanjang.
Namun, Anthony dengan cepat mampu mengeluarkan permainan terbaiknya dengan bola-bola cepat.
Satu smes menyilang Anthony sampai membuat lawannya tersungkur.
Tak ada kesulitan bagi pemain asal klub SGS PLN Bandung itu untuk kembali memimpin dua angka pada skor 5-3.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | PBSI.id |
Komentar