Situasi hujan membuat lapangan jadi licin.
Akan tetapi, Phelipe Leal tak ingin anak asuhnya menjadikan kondisi ini sebagai alasan.
Pasalnya, Argentina juga pastimengalami masalah yang sama, tetapi tim berjulukan Albicelestes mampu memanfaatkan situasi dengan baik.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Titisan Messi Cetak Hattrick ke Gawang Brasil sambil Nahan Cedera
Sementara itu, Leal menilai anak asuhnya tak bisa memanfaatkan kondisi itu.
“Lapangan licin untuk kedua tim, bukan hanya Brasil,” ujar Phelipe Leal kepada awak media di JIS, Jakarta Utara, Jumat (24/22/2023).
“Seperti yang saya katakan, di laga ini pemain harus memanfaatkan peluang yang ada dan Argentina bisa melakukan hal itu sedangkan Brasil tidak bisa. Hal itu bisa memengaruhi hasil,” tegasnya.
Lebih lanjut, Leal mengaku bahwa melawan Argentina memang bukan laga yang mudah.
Namun, Leal secara tersirat menilai bahwa Argentina memang lebih siap dalam laga klasik ini.
Soalnya, mereka bisa tampil tenang dan memanfaatkan peluang yang ada dengan baik.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar