Mantan pemain timnas Indonesia ini menambahkan bahwa seleksi skuad Garuda Asia hanya memilih pemain-pemain terbaik.
Hal tersebut sesuai dengan arahan yang diberikan oleh PSSI kepada Bima.
Masalahnya, untuk membangun tim terbaik saat itu tidak akan mudah karena waktu yang mepet.
Kondisi ini membuat tim pelatih hanya menunjuk pemain yang siap bertarung.
"Saya kan sesuai arahan dari pak Erick Thohir dan pengurus PSSI bahwa kita cari yang berkualitas."
"Bukan berarti tidak bagus ya mereka, tapi dengan waktu yang begitu sempit dan mepet."
"Kita butuh pemain yang siap dan pemain ini punya potensi sekali untuk bisa mungkin di U-18 atau U-20," ujarnya.
Salah satu yang jadi pertimbangan adalah masukan dari konsultan pelatih timnas U-17 Indonesia, Frank Warmouth.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube |
Komentar