"Dia melakukannya lagi," tulis Levy Madinda di laman Instagram pribadinya.
Baca Juga: Bojan Hodak Singgung Edukasi usai Suporter Persib Nekat ke Markas Dewa United Berakhir Rusuh
Pemain asal Gabon ini menyadari bahwa kebersamaan bersama tim Maung Bandung terasa singkat.
Namun, bermain Persib cukup berkesan dan memberikan pengalaman baru dalam karirnya.
"Terima kasih kepada semua orang."
"Ini adalah pengalaman yang luar biasa, selalu bersyukur. Terima kasih," pungkasnya.
Mewakili manajemen, Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menyampaikan terima kasih atas kerja Levy Madinda.
Bersama Persib, gelandang berusia 31 tahun tersebut sudah bermain dalam 15 pertandingan di Liga 1 2023/2024 dan menciptakan satu gol.
Dia bermain 13 kali menjadi starting XI dan dua kali turun dari bangku cadangan.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Instagram, Persib.co.id |
Komentar