Selain itu, tim Tango dua kali menjadi tim peringkat keempat pada 2001 dan 2013.
"Argentina, Jerman, dan Mali bermimpi mencetak sejarah di Piala Dunia U-17, menyusul jejak Prancis."
"Saya yakin dua laga semifinal hari ini akan berlangsung seru dan dramatis, tim terbaik yang akan lolos ke final."
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Persib Kembali Lepas Pemain, Sekarang Giliran Frets Butuan
"Sejarah baru akan tercipta di negara kita," ujar Erick Thohir.
Panitia Pelaksana Lokal (LOC) Piala Dunia FIFA U-17 2023 memastikan tiket nonton pertandingan final Piala Dunia U-17 2023 telah habis terjual.
Panitia menyediakan sebanyak 11 ribuan tiket untuk laga final digelar Sabtu 2 Desember 2023 di Stadion Manahan.
Sementara itu, untuk tiket perebutan juara 3 pada Jumat 1 Desember 2023, masih tersisa kuota sebanyak 2.000 tiket.
"Saya mengapresiasi antusiasme yang ditunjukkan masyarakat mulai penyisihan hingga babak delapan besar luar biasa."
"Bahkan saat timnas U-17 Indonesia tersisih, mereka masih ramai-ramai berbondong-bondong ke stadion."
"Jelang berakhirnya event ini, ayo kita ramaikan dan sukseskan Piala Dunia U-17 2023 sampai partai final!," ucap Erick Thohir.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar