Rayo Vallecano selalu menggagalkan kemenangan Barcelona dalam lima pertemuan terakhir.
Laporta pun berharap rekor klubnya akan membaik pada jadwal pertandingan terbaru.
Namun, sang presiden justru dibuat kesal dengan taktik pilihan Xavi di laga tersebut.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Xavi justru menurunkan komposisi pemain yang lemah.
Nama-nama seperti Ilkay Guendogan, Joao Felix, Jules Kounde, Raphinha, dan Ronald Araujo hanya menghuni bangku cadangan.
Keempat pemain tersebut memang baru kembali dari tugas membela tim nasional masing-masing.
Baca Juga: Terlalu Kagumi Ronaldo, Bintang Man United Sampai Berani Menentang Messi
Dua di antaranya bahkan harus melakoni laga di Amerika Selatan sehingga Xavi khawatir dengan kondisi kebugaran mereka.
Petinggi Barcelona dibuat kesal tidak hanya karena hasil minor yang terjadi setelah laga tersebut.
Xavi juga disebut minim komunikasi dengan petinggi klub saat membuat keputusan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sport.es |
Komentar