Menurut pelatih asal Spanyol itu, jika Haaland dihukum karena bereaksi berlebihan, maka pemain-pemain City lain yang mengerubungi wasit juga harus diganjar hukuman.
"Hal tersebut normal," ujar Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.
"Reaksi dia sama untuk 10 pemain."
"Peraturannya adalah Anda tak boleh bicara kepada wasit atau ofisial keempat. Jadi, seharusnya 10 pemain kena kartu merah hari ini."
"Dia sedikit kecewa," tutur eks peracik strategi Barcelona itu.
Lebih lanjut, Guardiola berharap Hooper menyesal usai membuat keputusan kontroversial.
"Bahkan wasitnya, jika dia bermain untuk Man City hari ini, dia akan kecewa atas tindakan itu," kata Pep.
Marah di lapangan saja tak cukup bagi Haaland.
Selepas pertandingan, dia menyematkan kata 'WTF' untuk me-reply postingan yang menampilkan video momen saat Hooper membuat keputusan kontroversial.
Simon Hooper showed advantage for City, then Grealish had a clear 1v1...
and then he called a foul pic.twitter.com/Avduk0uZII
— ⚡️???????? (@Priceless_MCI) December 3, 2023
Ada potensi Haaland terkena hukuman dari Federasi Sepak Bola Inggris (FA) akibat unggahannya.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Manchestereveningnews.co.uk |
Komentar