"I Nerazzurri adalah tim yang seharusnya memenangkan gelar, meski Juventus bakal terus menimbulkan masalah bagi mereka, meski jarak di puncak klasemen semakin lebar," tutur Di Canio.
Meski begitu, banyak prediksi mengunggulkan persaingan antara Inter Milan dan Juventus, Di Canio tidak mengesampingkan AC Milan.
Menurutnya AC Milan juga bisa bersaing dengan kedua klub tadi dalam perburuan trofi liga domestik.
I Rossoneri memang baru mengumpulkan 29 poin dari 14 pertandingan dan berada di urutan ketiga.
Namun, pasukan Stefano Pioli diyakini bakal bersaing serius di Liga Italia jika mereka gagal total di kompetisi Eropa.
Baca Juga: Man City Tengah Menderita, Guardiola Pilih Egoistis dan Pikirkan Pensiun
"Kita bahkan belum memasuki pertengahan musim dan AC Milan juga bisa kembali melaju," ucap Di Canio melanjutkan.
"Namun, mereka hanya akan dianggap sebagai opsi jika tersingkir dari semua kompetisi Eropa karena skuad ini tidak cukup dalam untuk menangani banyak turnamen," imbuhnya.
AC Milan memang masih berpeluang lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-italia.net, Radio 24 |
Komentar