"Setiap berangkat pasti mereka pikirannya mau menjadi juara. Dari latihannya yang kami lihat, tidak pernah ada yang dikurangi. Apa menu latihan yang kami berikan mereka mau trus, masih minta lebih lagi, itu sudah terlihat."
"Mereka mau juara, mau hasil yang bagus, jadi kami pelatih tidak mau membebani juga. Dari segi mental itu yang saya jaga."
Agar kehagalan Asian Games 2022 tidak terulang, Irwansyah berharap pola pikir Jonatan dan Anthony tetap positif.
"Saat Asian Games saya lihat mereka merasa ada beban dan karena memang tanggung jawab tinggi," kata Irwansyah.
"Saya sebagai pelatih, sama seperti PBSI, tanggung jawabnya tinggi. Tetapi, bagaimana kami mengontrol tekanan itu."
"Makanya perlu psikolog juga, orang-orang yang mendukung sekitarnya ini tetap mensupport. Saya harap semua pihak, baik masyarakat, media, ya mendukung saja pemain kita, toh mau mendapat hasil yang baik kan."
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar