Tembakan mendatar Solanke ke sudut kiri gawang tak bisa dihalau kiper Andre Onana.
Man United mencoba mengatasi kertertinggalan, tetapi tak ada yang membuahkan hasil hingga paruh pertama berakhir.
Selepas turun minum, Man United malah semakin tertinggal usai kebobolan dua gol.
Dua gol tambahan Bournemouth dicetak oleh Phillip Billing pada menit ke-68 dan Marcos Senesi (73').
Dango Ouattara sempat mencetak gol keempat bagi Bournemouth di waktu injury time, tetapi dianulir wasit karena lebih dulu terjadi handball.
Hasil ini membuat Man United masih tertahan di peringkat keenam klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 27 poin.
Sementara tambahan tiga poin membuat Bournemouth naik ke peringkat ke-13.
Selanjutnya, giliran Arsenal yang melawat ke markas Aston Villa di Villa Park, Minggu (10/12/2023) dini hari WIB.
Arsenal mendapatkan tekanan besar untuk memenangkan laga ini karena beberapa jam sebelumnya Liverpool menang 2-1 atas Crystal Palace.
Kemenangan itu membawa Liverpool merebut puncak klasemen dari Arsenal sambil mengantongi 37 poin.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar