Persita kembali mencetak gol lewat Ramiro Fergonzi pada menit ke-27, tepat setelah menerima bola dari Muhammad Toha.
Muhammad Toha yang memegang bola di sisi kanan tanpa pengawalan itu tak berpikir panjang dan langsung memberikan umpan ke Ramiro Fergonzi yang berada tepat di depan gawnag.
Fergonzi pun langsung menyundul bola begitu saja, sehingga bola yang sempat memantul ke tanah itu bersarang dengan apik ke gawang Persikabo 1973.
Suasana pertandingan pun masih terlihat sama hingga memasuki menit ke-38, juar beli serangan memang sempat terlihat.
Akan tetapi, Persita lebih banyak menguasai bola di lini pertahanan Persikabo.
Persikabo sebenarnya tak menyerah dan mencoba untuk bisa membobol gawang Kartika Aji lewat Pedro maupun Dimas Drajad.
Akan tetapi, hingga memasuki menit ke-45 mereka masih kesulitan untuk mencetak gol.
Sehingga babak pertama masih menjadi milih Persita.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua Persikabo 1973 mencoba melakukan perubahan pemain dengan harapan bisa mengejar ketertinggalan.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar