Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mental Liverpool Masih Kurang, Comeback Terakhir Cuma Modal Beruntung

By Sri Mulyati - Minggu, 10 Desember 2023 | 21:00 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, merasa comeback terbaru timnya hanya modal beruntung karena ia masih kecewa dengan mental pemain.
TWITTER.COM/NEILJONESGOAL
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, merasa comeback terbaru timnya hanya modal beruntung karena ia masih kecewa dengan mental pemain.

BOLASPORT.COM - Mental Liverpool saat ini ternyata masih dianggap kurang dan comeback terakhir seperti hanya bermodalkan keberuntungan.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, tidak silau dengan kemampuan anak asuhannya mengamankan tiga poin dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024.

Laga Liga Inggris melawan Crystal Palace, Sabtu (9/12/2023) malam WIB kembali menunjukkan mental tahan banting pasukan Juergen Klopp.

Liverpool memulai laga ini dengan tertinggal satu gol dari lawan yang mereka hadapi.

Akan tetapi, The Reds berhasil menang secara dramatis dan membalikkan skor menjadi 2-1.

The Reds memang menjadi klub spesialis comeback pada Liga Inggris musim 2023-2024.

Ada 18 poin yang bisa dimenangkan Liverpool saat mereka kebobolan terlebih dahulu.

Jumlah tersebut menjadi yang terbanyak di antara klub-klub Liga Inggris lainnya.

Baca Juga: Tembus Penampilan ke-1200, Cristiano Ronaldo Kirim Pesan Kuat ke Penggemar

Statistik tersebut ternyata belum cukup menggembirakan menurut standar Juergen Klopp.

Laga melawan Crystal Palace dianggap menunjukkan kelemahan Liverpool yang harus diperbaiki.

“Saya senang karena kami begitu beruntung kali ini,” kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari ESPN.

“Kemenangan yang hanya didapat saat berpenampilan bagus sering membuat klub tidak sukses,” ucap pelatih asal Jerman tersebut.

Menurut Klopp, Liverpool memang terlihat begitu menderita saat melawan Crystal Palace.

Permainan The Reds sebelum Mohamed Salah mencetak gol bahkan dianggap kurang memuaskan.

Hasil akhir pun ditentukan oleh keberuntungan Liverpool dan kondisi berbeda dari sang lawan.

Striker Liverpool, Mohamed Salah, merayakan gol ke gawang Crystal Palace pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, Sabtu (9/12/2023).
ADRIAN DENNIS
Striker Liverpool, Mohamed Salah, merayakan gol ke gawang Crystal Palace pada laga lanjutan Liga Inggris di Stadion Selhurst Park, Sabtu (9/12/2023).

Baca Juga: Man United Terbantai, Erik ten Hag Malah Cosplay Jadi Patung

Crystal Palace harus bermain dengan 10 pemain dan Liverpool memanfaatkan kesempatan ini dengan baik.

Tanpa kesialan sang lawan, Klopp merasa anak asuhannya akan sulit membalikkan keadaan.

Juru taktik asal Jerman tersebut memang masih menuntut kinerja yang lebih baik dari para anak asuhannya.

Akan tetapi, raihan tiga poin kali ini sudah bisa dianggap aman oleh sang pelatih.

Tugasnya kini tinggal memperbaiki permainan tim agar bisa unggul sedari awal laga.

Keberhasilan untuk membalikkan keadaan memang sebuah prestasi yang cukup membanggakan.

Namun, Juergen Klopp juga mendorong anak asuhannya agar tidak menyulitkan diri sendiri.

Keunggulan sejak awal laga menandakan taktik Klopp sudah berjalan baik dan minim perbaikan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bonifasius Anggit Putra Pratama
Sumber : ESPN.com
REKOMENDASI HARI INI

BWF World Tour Finals 2024 - Sudah Lama Tak Juara Sejak Era Lee Chong Wei, Urgensi Rexy Mainaky pada 6 Kontestan Malaysia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136