Mereka bahkan sempat meraih 12 laga tak terkalahkan di Liga Arab Saudi sebelum dibantai 0-3 oleh Al Hilal pada pekan ke-15.
Dengan kombinasi Al Nassr dan Ronaldo di Liga Arab Saudi bukan tidak mungkin keduanya bakal menyulitkan Al Hilal selaku rival.
Pelatih Al Hilal, Jorge Jesus, lantas memberikan tantangan langsung kepada Al Nassr.
Jorge Jesus meminta rivalnya untuk tidak memainkan Ronaldo dalam persaingan gelar musim ini.
Dirinya mendesak demikian bukannya tanpa alasan.
Baca Juga: Sumbang Satu Gol Lawan Newcastle United, Son Heung-min Masuk Jajaran Manusia Elite di Liga Inggris
Jesus sendiri kehilangan bintang utamanya, Neymar, yang cedera hingga akhir musim.
Neymar didiagnosis mengalami cedera ACL pada lutut kirinya sejak Oktober 2023.
Tidak hanya Al Nassr, klub lain seperti Al Ahli dan Al Ittihad juga diminta Jesus untuk tidak memakai tenaga Riyad Mahrez dan Karim Benzema.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Sportskeeda.com, Sportsbrief.com |
Komentar