Pertandingan Persib vs Bali United ini akan menjadi laga perebutan posisi kedua klasemen Liga 1.
Hal ini karena saat ini Persib yang berada di peringkat ketiga klasemen Liga 1 hanya beda satu poin dengan Bali United yang mengemas 40 poin.
Untuk itu, agar bisa menggusur Bali United dari posisi kedua klasemen Liga 1.
Marc Klok dan kawan-kawan dituntut meraih kemenangan.
Sebelum menghadapi laga penting itu, Persib pun mendapat kabar baik tentang dua pemainnya yang bisa kembali.
Bojan Hodak mengatakan bahwa mereka akan tampil dengan kekuatan penuh karena hukuman akumulasi kartu Dedi Kusnandar selesai.
Baca Juga: Persib dan Persija Bakal Bertarung di Turnamen Nusantara Open 2023
Kemudian untuk Rachmat Irianto bakal kembali menambah kekuatan lini tengah Persib.
Ini jadi kabar baik, sebab dalam laga melawan Persik, Hodak mengeluhnya soal lini tengahnya yang lemah.
Oleh karena itu, kembalinya Rachmat Irianto menjadi kabar baik Persib karena pertandingan perebutan posisi bakal terjadi.
“Kabar baiknya adalah Dedi sudah kembali dan Irianto juga kembali besok,” kata Hodak.
“Jadi kami punya skuad yang terbaik,” pungkasnya.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar