"Namun kami harus menerima karena tidak bisa berbuat apapun mengenai hal itu," tutupnya.
Sorotan yang sama juga disampaikan oleh pemain PSS Sleman, Esteban Vizcarra.
"Kami kecewa dengan wasit Jepang itu," ucap Vizcarra kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Dia kasih penalti kepada Persija ketika waktu menyisahkan dua menit lagi yang membuat kami semua kecewa karena sudah bekerja keras di pertandingan."
"Kami bermain bagus selama 90 menit. Kami mendapatkan peluang juga."
"Lalu teman kami Leonard Tupamahu tendang bola dan kemudian mengenai tangan pemain Persija tapi kami tidak banyak protes karena fokus ke pertandingan."
"Jadi kami kecewa dengan keputusan penalti di menit-menit akhir untuk Persija."
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar