"Pemain sayap asal Indonesia Saddil Ramdani, gelandang Dominic Tan, gelandang Stuart Wilkin, dan penyerang Darren Lok," tulis laporan The Star.
Sementara itu, pelatih Sabah FC, Ong Kim Swee menjelaskan bahwa mereka tidak bisa terlalu boros di bursa transfer nanti.
Menurutnya, mereka harus bisa hemat karena kondisi tim yang kurang mendukung saat ini.
"Musim depan bisa jadi akan menjadi pekerjaan yang lebih berat."
"Karena diketahui bahwa klub bisa saja mengurangi anggaran mereka," kata Ong Kim Swee kepada The Star.
Pelatih berusia 53 tahun ini belum berdiskusi langsung dengan manajemen Sabah.
Dia memilih istirahat setelah Liga Malaysia musim ini akhirnya berakhir.
Setelah libur dia akan kembali fokus dengan tim.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | The Star |
Komentar