Muhammad Ali terlahir dengan nama Cassius Marcellus Clay Jr pada 17 Januari 1942.
Dia kemudian memutuskan memeluk agama Islam pada tahun 1964, atau di usia 22 tahun.
Muhammad Ali kemudian mengumumkan bahwa dirinya telah memeluk agama Islam usai berhasil menjadi juara dunia kelas berat WBA, WBC, NYSAC, dan The Ring untuk pertama kalinya.
Namun Muhammad Ali kemudian menghadapi ujian usai menolak melakoni wajib militer untuk bergabung dengan Angkatan Darat Amerika Serikat selama perang Vietnam berlangsung.
Dia berani menegaskan bahwa perang itu dilarang dalam ajaran agama Islam.
"Perang bertentangan dengan ajaran Al-Quran. Saya tidak berusaha menghindari wajib militer," kata Muhammad Ali, dikutip BolaSport.com dari EssentiallySports.
"Kita tidak boleh ikut serta dalam peperangan kecuali jika diperintahkan oleh Allah dan Rasul," ujarnya.
Hingga gelar juara Muhammad Ali dicopot pada bulan April, tahun 1967 dan tidak bertanding selama tiga tahun.
Muhammad Ali akhirnya kembali naik ring pada 7 Desember 1970 dengan menghadapi Oscar Bonavena dan berhasil menang lewat TKO untuk gelar kelas berat NABF yang masih kosong.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | essentiallysports.com, Talksport.com |
Komentar