Salah satunya adalah memainkan Witan Sulaeman sebagai bek kanan.
Soal Witan, dia sudah bersedia untuk bermain sebagai bek kanan karena pernah melakukannya di Persija Jakarta.
Sementara untuk Justin Hubner, Shin Tae-yong ingin pemain Wolverhampton Wanderers itu terbiasa dengan ritme permainan Timnas Indonesia.
"Seperti yang sudah saya katakan, saya ingin memanfaatkan uji coba ini untuk mempertajam taktik permainan tim, dengan penyesuaian pada kondisi fisik pemain," ujar Shin Tae-yong.
"Untuk Justin, saya yakin dia bisa langsung bermain, saya juga berharap, lewat uji coba, Justin bisa lebih awal menyesuaikan permainan tim dan dengan rekan-rekannya yang lain."
"Bagi Witan, dia sudah saya tanyakan bisa kah bermain sebagai full back kanan, dia katakan bisa, karena sebelumnya pernah melakukannya."
"Jadi ini semua sebagai persiapan dan pematangan tim ini agar bisa berlaga dengan baik di Piala Asia," kata Shin Tae-yong.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar