Seperti diketahui, skuad Garuda membawa misi untuk menembus babak 16 besar di Piala Asia 2023.
Target tersebut harus bisa mereka lewati dengan bermain baik sekaligus mendapatkan poin dari Jepang, Irak, dan Vietnam.
Untuk Vietnam, mungkin Shin Tae-yong sudah paham dengan cara bermain tim lawan.
Namun, Jepang dan Irak merupakan tim yang sulit yang akan mereka coba tumbangkan di ajang ini.
Perlu diketahui, sebelum datang ke Qatar Jepang sukses mengalahkan Thailand 5-0 dan Irak menumbangkan skuad Garuda dengan skor telak 5-1.
Skema bertahan dan melakukan serangan balik cepat jadi opsi yang bisa diambil di Piala Asia nanti.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com, AFC |
Komentar