Pengumuman tersebut bakal disampaikan pada 10 Januari 2024.
"Memang sudah dirilis 26 pemain," ujar Shin Tae-yong dikutip dari akun Youtube resmi milik Timnas Indonesia.
"Tetapi, 28 (pemain) yang akan dibawa ke Doha kepastiannya akan ditentukan tanggal 10 Januari setelah lawan Iran," lanjutnya.
Shin Tae-yong pun menyinggung regulasi resmi Piala Asia 2023.
Dalam regulasi tersebut, setiap tim masih bisa mengubah komposisi skuad.
Batas waktu pendaftaran tersebut adalah 6 jam sebelum pertandingan perdana.
Untuk konteks Timnas Indonesia sendiri, laga perdana melawan Irak bakal dilangsungkan pada 15 Januari 2024 pukul 21.30 WIB.
Itu artinya, Shin Tae-yong masih memiliki waktu hingga pukul 15.30 WIB untuk merilis skuad akhir di Piala Asia 2023.
“Jadi ya memang secara regulasi 6 jam sebelum pertandingan dimulai," ujar Shin Tae-yong.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Youtube TimnasIndonesia_Official |
Komentar