Ko Hee-jin mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para pemain serta pemikirannya tentang kemenangan di laga-laga berikutnya.
"Kami menang karena para pemain bermain dengan baik," ujar Ko Hee-jin.
"Saya akan mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan yang tersisa dengan para pemain," katanya menambahkan.
Hasil positif Red Sparks juga tak lepas dari penampilan sang kapten, Lee So-young, yang akhirnya bisa bermain secara penuh setelah mengalami cedera bahu.
Lee So-young memperkuat serangan Red Sparks.
Tadinya mengandalkan duo Mega dan penyerang asing lainnya yaitu Giovanna Milana, Red Sparks kini punya trio berkat kehadiran Lee So-young.
Poin yang disumbangkan ketiga penyerang ini hampir seimbang dengan 16 poin dari Mega, 14 poin dari Gia, sapaan akrab Milana, dan 11 poin dari Lee.
Selain itu, pelatih berusia 43 tahun itu juga memiliki senjata alternatif dalam diri middle blocker veteran berusia 39 tahun, Han Song-yi.
Han Song-yi memainkan perannya dengan baik bersama Park Eun-jin yang tampil bergantian.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | thespike.co.kr |
Komentar