"Yang membuat terkejut, kenapa dia tak bermain sejak awal pertandingan."
"Pemain ini harus menjadi starter karena gaya bermainnya," kata Saad Hafez, dilansir BolaSport.com dari Winwin.
Tak sampai di situ, Saad Hafez juga tak setuju dengan keputusan Jesus Casas terkait posisi bermain Zidane Iqbal.
Menurutnya, Zidane Iqbal lebih baik dimainkan sebagai gelandang serang tepat dibelakang striker.
"Kemarin sang pemain bermain sebagai striker."
"Dan sebenarnya dia lebih baik gelandang di belakang penyerang," ujarnya.
Sementara itu, laga melawan Korea Selatan merupakan satu-satunya uji coba timnas Irak sebelum tampil di Piala Asia 2023.
Piala Asia 2023 dijadwalkan mulai pada tanggal 12 Januari 2024.
Baca Juga: Janji Justin Hubner untuk Timnas Indonesia di Piala Asia 2023
Namun Irak baru bakal menjalani laga perdana pada tanggal 15 Januari 2024 dengan melawan timnas Indonesia.
Timnas Indonesia dan Irak tergabung di Grup D Piala Asia 2023.
Dua tim lain yang menempat grup ini adalah Jepang dan Vietnam.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | winwin.com |
Komentar