Negosiasi mengenai masa depan sang penyerang bahkan belum dimulai hingga saat ini.
Pengaruh dari media tidak cukup untuk mendikte keputusan yang akan diambil Mbappe.
Pemain berusia 25 tahun tersebut tetap akan membutuhkan banyak waktu.
Keputusan Mbappe akan berpengaruh besar ke lanjutan karier sang pemain.
Untuk itu, ia tidak akan tergesa-gesa dalam menentukan pilihan masa depan.
Rumor awal mengenai kesepakatan Mbappe dengan Real Madrid muncul setelah sikap yang ditunjukkan klub.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - AC Milan Rekrut Filippo Terracciano, Satu Pemain Murah yang Sebanding 3-4 Orang
Real Madrid dikabarkan meminta pemain incarannya untuk segera memberi keputusan.
Los Blancos tidak ingin nasib buruk dua musim silam kembali terulang pada bursa transfer kali ini.
Dua tahun sebelumnya, Mbappe berubah pikiran saat negosiasi memasuki tahap akhir.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Rmcsport.bmftv.com |
Komentar