Pasangan Inggris terlihat kesulitan menerima serangan Dejan/Gloria yang terjadi dalam tempo cepat hingga interval.
Unggul 11-6 membuat Dejan/Gloria di atas angin.
Sergapan Gloria di depan net dalam menyambar pengembalian tanggung berhasil. Smes Dejan yang menggelegar juga sukses memecah pertahanan pasangan Inggris.
Sementara Ellis/Smith sendiri malah tergesa-gesa saat memiliki peluang menyerang. Bahkan bola tanggung yang sangat empuk gagal dieksekusi dengan baik.
Kesalahan demi kesalahan terus dilakukan penakluk Gloria dan partner lamanya di final Thailand Masters 2020, termasuk saat Smith melakukan smes sampai keluar.
Placing dari Dejan/Gloria juga sering mengecoh pasangan Inggris. Tetapi, Dejan/Gloria kemudian juga sempat melakukan kesalahan sendiri.
Keungglan jauh 19-9 hampir membuat mereka terlena sebelum akhirnya berhasil mengantongi kemenangan gim pertama dengan skor 21-11.
Di gim kedua, pasangan Inggris mulai mencuri start lewat pengembalian servis yang baik. Servis tipis dari Smith juga sempat menyulitkan Dejan/Gloria.
Kedudukan berjalan lebih imbang hingga 3-3.
Reli berjalan lebih lambat seiring dengan upaya kedua pasangan lebih banyak melakukan placing dan netting dengan hati-hati.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar