Usaha Los Blancos tidak jarang membuat PSG jengkel karena Mbappe jadi sulit memperpanjang kontrak.
Agresivitas tersebut tidak akan terulang pada bursa transfer Januari 2024.
Apalagi, transfer Mbappe juga memecah suara para petinggi Real Madrid saat ini.
Dilansir BolaSport.com dari Relevo, sebagian petinggi klub sebenarnya kurang yakin dengan rencana klub mendatangkan Mbappe.
Kedatangan striker Napol, Victor Osimhen, dinilai sebagai langkah yang lebih tepat.
Hal tersebut disebabkan oleh karakter bermain Victor Osimhen yang lebih mirip Karim Benzema.
Baca Juga: Piala Asia 2023 - Misi Tuan Rumah Qatar Pertahankan Status Juara
Setelah kepergian Benzema, Real Madrid belum mendatangkan striker dengan reputasi besar lagi.
Pilihan Real Madrid untuk mengejar Mbappe dinilai kurang tepat jika melihat kondisi tim.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | relevo.com |
Komentar