Dia berharap anak asuh Shin Tae-yong ini bisa belajar dari kekalahan kontra Irak.
Selanjutnya, timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam, Jumat (19/1/2024).
Vietnam sendiri pada laga pertama takluk 4-2 dari Jepang.
"Tentu saya berharap pelatih, para pemain me-review pertandingan hari ini," tutur Erick Thohir.
Dia tetap meyakini timnas Indonesia bisa meraih hasil positif di Grup D Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia menargetkan lolos ke 16 besar ajang empat tahun ini.
Baca Juga: Lagi Bela Timnas Indonesia, Pratama Arhan Resmi Digaet Klub Korea Selatan
"Tadi generasi muda nih, masa depan kita," kata mantan Presiden Inter Milan tersebut.
"Optimis kalau kita bisa kembali merebut poin, baik lawan Vietnam atau Jepang, kita coba."
"Namanya bola itu bundar," tutur Erick Thohir.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar