Indra ingin mencari pemain terbaik karena skuad Garuda Nusantara ini dipersiapkan untuk Piala Asia U-19 2024 dan Kualifikasi Piala Asia U-20 2025, dan Kualifikasi Piala Dunia U-20 2025.
“Pertama, tentu ini (uji coba) adalah lanjutan dari proses pembentukan timnas U-20 Indonesia,” kata Indra.
“Saya sampaikan kalau kita memang menjadikannya sarana untuk memastikan siapa sebenarnya pemain-pemain yang kualitasnya kita inginkan dan masuk kedalam kualifikasi kita,” ucapnya.
“Oleh sebab itu kita melihat parameternya dari tes yang kita lakukan sebelumnya dan dari dua kali uji coba ini, termasuk juga beberapa kali internal game yang menjadi catatan kita.”
Baca Juga: Komentar Pelatih Thailand Usai Permalukan Timnas U-20 Indonesia di SUGBK
Dengan tujuan itu, mantan pelatih Bali United tersebut mengaku akan melakukan rotasi pada pertandingan melawan Uzbekistan nanti.
Ia ingin memberi kesempatan kepada pemain yang sebelumnya belum bermain, sehingga nantinya bisa memilih siapa yang bakal dipertahanan saat promosi degradasi dilakukan.
“Pasti itu (rotasi)."
"Ini pertandingan memang untuk coba pemain, jadi oleh sebab itu kita akan tampil sama dengan kemarin (melawan Thailand),” tutur Indra.
“Di babak pertama kita main dengan susunan pemain yang lain dan babak kedua kita ganti dengan pemain lain."
"Itu (rotasi) hal yang pasti,” pungkasnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar