Dilansir BolaSport.com dari Football Espana, perjalanan awal Messi di Eropa dimulai saat agennya saat itu, Horacio Gaggioli, menuntaskan kontrak awal dengan Barcelona.
Saat itu, Barcelona ingin merekrut La Pulga yang masih berusia 13 tahun.
Akan tetapi, Blaugrana tidak membawa kertas untuk menandatangani kontrak dengan Messi.
Alhasil, serbet seadanya menjadi saksi nyata kontrak awal sang legenda Argentina dengan Barcelona.
Kontrak di atas serbet itu akhirnya ditandatangani oleh Gaggioli, Carles Rexach (sekretaris teknis Barcelona), dan Josep Maria Minguella.
Baca Juga: Usai Tiru Selebrasi 'Siu' Cristiano Ronaldo, Striker Al Hilal Sebut Lionel Messi GOAT
Serbet tersebut kemudian disimpan oleh Gaggioli hingga saat ini.
Baru-baru ini, Gaggioli berencana untuk melelang serbet legendaris yang berisi kontrak Messi tersebut.
Ia memilih perusahaan khusus lelang asal Inggris yang bergengsi, Bonhams, sebagai perantara.
Serbet itu pun kemungkinan akan mulai dilelang antara 18 dan 27 Maret 2024 mendatang.
Harga awal yang ditetapkan untuk serbet legendaris Messi pun cukup fantastis, yakni 350 ribu euro atau sekitar Rp6 miliar.
Adapun harga tertingginya diperkirakan mencapai 585 ribu euro atau setara dengan Rp9,98 miliar.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football espana |
Komentar