Tambahan 24 angka sangat berarti bagi pemain asal Jember, Jawa Timur itu meski belum mampu mengerek posisinya di daftar top skor.
Hingga menuntaskan pertandingan ini, Megawati masih tertahan di peringkat ketujuh dalam tabel pendulang poin terbanyak.
Pemain yang berposisi sebagai opposite tersebut sudah mengumpulkan 528 poin.
Megawati terpaut sembilan poin saja dari penyerang legendaris Korea Selatan, Kim Yeon-koung yang di peringkat keenam.
Pemain milik Incheon Heungkuk Life Pink Spiders tersebut masih mematikan meski sudah berusia 35 tahun.
Sementara itu, Gia juga tidak beranjak dari posisi sebelumnya yakni peringkat kesembilan dengan raihan 463 poin.
Pemain GS Caltex Seoul KIXX yakni Gyselle Silva masih memuncaki daftar top skor sementara.
Pevoli berkebangsaan Kuba tersebut kokoh di peringkat pertama dengan menorehkan total 701 angka.
Dia unggul jauh atas andalan IBK Altos Brittanny Abercrombie yang menggila dengan 35 angka saat melawan Red Sparks.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Naver.com |
Komentar