Langkah berani juara dunia delapan kali itu diambil karena dia mengejar target untuk kembali tampil kompetitif yang mana itu sulit dilakukan jika bertahan dengan keadaan motor Honda seperti saat ini.
Terlepas dari itu, perubahan signfikan pada livery motor pada tes pramusim MotoGP 2024 ini turut memunculkan spekulasi lain, bahwa kemungkinan besar livery baru motor RC213V 2024 pada Repsol Honda juga akan mengalami perubahan besar.
Presentasi tim Repsol Honda baru akan digelar pada 13 Februari 2024 mendatang di Spanyol.
Di sana, mereka juga akan memperkenalkan adik Valentino Rossi, Luca Marini sebagai pembalap baru sekaligus rekan setim Joan Mir.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar