Sementara Dejan/Gloria menjalani undian lebih berat. Mereka akan menghadapi unggulan kelima, Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda).
German Open 2024 menjadi kesempatan bagi tiga pasangan utama Indonesia itu untuk meraup poin ranking dalam kualifikasi Olimpiade Paris 2024.
Saat ini Rinov/Pitha memimpin walau selisih poin mereka tidak terlalu jauh dari Dejan/Gloria dan Rehan/Lisa.
Jika tak ada aral melintang dan perubahan, keempat wakil Indonesia itu akan bertarung dalam turnamen dengan hadiah total sebesar 210.000 dolar AS atau sekitar 3,2 miliar rupiah.
HASIL UNDIAN WAKIL INDONESIA PADA GERMAN OPEN 2024 (27 Februari - 3 Maret)
Babak Kualifikasi
Tunggal Putra:
Alwi Farhan vs Fabio Caponio (Italia)
Babak 32 Besar
Ganda Campuran:
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda/5)
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Q2 [Andy Buijk/Kelly Van Buiten (Belanda) vs Joshua Magee/Moya Ryan (Irlandia)
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Adam Hall/Julie Macpherson (Skotlandia)
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF Badminton |
Komentar