Pemain KV Mechelen tersebut menghubungi KBRI dan akhirnya dia bisa menyalurkan suaranya.
Saat hendak mencoblos, Sandy pun mengaku menghubungi Marselino Ferdinan hingga akhirnya memutuskan pergi bersama ke KBRI.
Bek andalan timnas Indonesia itu menceritakan bahwa sebelum menjatuhkan pilihan ia juga mendalami visi dan misi ketiga Calon Presiden (Capres).
Sandy Walsh yang datang ke KBRI dengan memakai baju batik dan jas itu langsung jadi sasaran foto.
Ia bersama Marselino Ferdinan pun diajak foto oleh beberapa penggemar.
Setelah menyalurkan hak suaranya, pemain timnas Indonesia ini pun menyerukan ajakan kepada semua masyarakat Tanah Air.
Sandy Walsh mengajak agar masyarakat bisa menggunakan hak pilih di Pemilu 2024 ini dengan bijak.
Baca Juga: Sudah Lama Diincar, Bek timnas Indonesia Sandy Walsh Bakal Duel Lawan Pemain Nakal Vietnam
Ia mengajak agar semua orang datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 14 Februari 2024.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : |
Komentar