Dia mengakui kekuatan serangan mereka agak berkurang dengan absennya salah outside hitter andalan asal Thailand, Wipawee Srithong.
Wipawee ternyata masih harus beristirahat lebih banyak usai pada pertandingan terakhir kontra GS Caltex Seoul KIXX mengalami cedera pada bagian pundaknya.
"Ada perbedaan karena Wipawee (absen), tetapi performa kami di bawah ekspektasi," ujar Kang Sung-hyung, dilansir BolaSport.com dari TheSpike.
"Kami kewalahan. Kami harus merenung. Konsentrasi kami di awal pertandingan sangat mengecewakan."
"Kami tidak dapat memanfaatkan setiap peluang yang kami miliki dan terus kebobolan dari lawan."
"Dari receive hingga mengumpan, kami memainkan bola voli di bawah standar," ujarnya.
Tiga penyerang domestik yakni Jeong Ji-yun, Go Ye-rim, dan Kim Ju-hyang dinilai masih belum cukup untuk mengangkat performa tim.
Ketiganya yang bertugas menggantikan peran Wipawee sebagai juru gedor hanya mampu mengumpulkan 9 poin melalui bola serangan.
"Ketiganya memiliki efisiensi yang negatif dalam menerima dan menyerang. Kami mencoba mencari terobosan, tetapi sulit karena situasinya sama," ujarnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | thespike.co.kr |
Komentar