"Ini karena dibanding saat latihan kemarin, permainan saya hari ini juga bisa lebih baik. Semoga ke depannya bisa bermain lebih baik dan setiap diturunkan bisa menyumbangkan angka," harap Ester.
Tiga partai pertama yang dimenangkan membuat Indonesia unggul sekaligus mengunci kemenangan 3-0 atas Kazakhstan.
Hasil tersebut terhitung paling cepat dibandingkan pertandingan beregu putri di dua grup lainnya dari Grup Y (Thailand vs Uni Emirat Arab) dan Grup Z (Jepang vs Singapura).
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | PBSI |
Komentar