Arsenal menjalani partai ini dengan kewajiban menang lantaran melihat Liverpool melibas Brentford dua jam sebelumnya.
Jarak mereka dengan The Reds, sang pemuncak klasemen, sempat melebar jadi 5 poin.
Namun, kemenangan meyakinkan di Turf Moor mengembalikan margin tetap 2 angka.
Anak asuh Arteta begitu dominan di markas lawan.
Serangan The Gunners sangat cair dan merata hingga memenuhi area pertahanan lawan.
Inisiatif sudah dimulai sejak awal dan hasilnya terlihat hanya empat menit pasca-sepak mula.
Kapten Martin Odegaard membuka skor dengan tembakan brilian setelah menerima umpan Gabriel Martinelli dari sisi kiri.
Odegaard sempat melakukan satu sentuhan untuk membuat bola memantul ke rumput, lalu melepaskan tembakan rendah yang menaklukkan kiper James Trafford.
32 - Since the start of last season, only six players have been involved in more Premier League goals than Martin Ødegaard (32 - 20 goals, 12 assists), while he's had a hand in more goals than any other midfielder in the competition during this period. Opener. pic.twitter.com/enlpUExSRB
— OptaJoe (@OptaJoe) February 17, 2024
Burnley baru melakukan aksi berbahaya pada menit ke-25 ketika akselerasi yahud Wilson Odobert di sisi kiri berujung crossing yang dimentahkan tangan David Raya.
Mendekati istirahat, Arsenal menggandakan skor melalui gol penalti Bukayo Saka.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar