AC Milan menyambut pekan ini dengan performa mengerikan dan menjadi salah satu yang terbaik di liga bersama Inter sejak pergantian tahun.
Rossoneri melalui 9 laga beruntun tanpa terkalahkan, di mana 7 di antaranya berakhir dengan kemenangan.
Pasukan Stefano Pioli pun ibarat berada di awang-awang dan berkesempatan bagus naik ke kursi runner-up.
Namun, Monza membuat Milan jatuh kembali ke Bumi.
Klub yang kerap disebut saudara tiri Rossoneri karena dimiliki Keluarga Berlusconi, yang pernah lama menguasai Milan, itu membuat Mike Maignan dkk bekerja keras.
Sepanjang babak pertama, Monza sebenarnya kalah dominan dengan angka penguasaan bola 41 persen.
Mereka juga hanya melepaskan 5 tembakan (3 on target), berbanding 8 upaya dari Milan (2).
Akan tetapi, efektivitas I Biancorossi luar biasa karena 2 dari 3 percobaan ke gawang mereka di paruh awal ini bisa melahirkan gol.
Semua terjadi pada ujung babak pertama, diawali pelanggaran ceroboh Malick Thiaw terhadap Dany Mota di area terlarang.
Wasit menunjuk titik putih dan eksekusi mulus dilakukan Matteo Pessina.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar