"Jadi saya pribadi dan teman-teman ingin merebut poin maksimal di sana (Bantul)," kata Dedi Kusnandar dilansir BolaSport.com dari laman Persib.
Pemain berusia 32 tahun ini menilai Persib tidak gentar meski harus bermain tandang.
Bahkan, motivasi pemain semakin berlipat untuk berhadapan dengan Barito Putera.
Pada pertemuan di putaran pertama lalu di kandang Persib laga berakhir dengan hasil imbang 1-1.
"Tim yang melawan Persib pasti punya motivasi lebih dan kami main away," ujarnya.
Baca Juga: Bojan Hodak Dukung Satu Pemain Senior Persib Jadi Pelatih
Dedi yakin kali ini mereka akan memaksimalkan kesempatan untuk mendapatkan hasil maksimal.
Persiapan yang dipimpin oleh pelatih Bojan Hodak sejauh ini berjalan dengan baik dan semua pemain siap berjuang keras.
"Kami akan fokus di tim sendiri, kita mempersiapkan tim sendiri untuk hasil yang maksimal," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar