Megawati sendiri telah memperkuat timnas putri di SEA Games sejak 2017 dengan raihan perak dalam debutnya. Adapun tahun lalu dia harus puas dengan perunggu.
Saat ditanya tentang harapan untuk bisa merebut medali emas di SEA Games, Megawati jelas menyimpan ambisi ini.
Namun, kurangnya perhatian terhadap timnas voli putri menjadi keresahannya.
Megawati menjabarkannya dalam obrolan selama sekitar 2 menit bersama SPOTV Indonesia (pembahasan tentang harapan untuk timnas putri dimulai pada menit 4:17 hingga 6:28).
"Pasti. Dari dulu targetnya juga emas," kata Megawati.
"Cuma ya kalau pemerintahnya sendiri mengizinkan tim bola voli putri (mengikuti) banyak ajang di luar negeri mungkin kita bisa mengimbangi negara-negara yang lain."
"Toh dari tahun lalu kami gak ada tryout sama sekali, nyatanya gak ada, hampir gak ada, mungkin karena kami kalah di pengalaman."
"Jadi kami gak bisa mengasah bakat kita akhirnya kan jadi kayak gak ada, pengalaman untuk bertemu dengan negara-negara lain. Jadi kayak stuck (berhenti) di situ-situ aja. Menurut aku kayak gitu."
Pil pahit utamanya ditelan timnas voli putri saat tidak diberangkatkan ke Asian Games 2022 di Hangzhou, China, pada September tahun lalu.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar