Manchester United sebenarnya berhasil menyamakan kedudukan jelang akhir laga, tepatnya pada menit ke-89.
Harry Maguire nyaris menjadi sosok pahlawan bagi tuan rumah setelah berhasil mencetak gol penyeimbang ke gawang Bernd Leno.
Namun, memasuki masa injury time, Alex Iwobi secara mengejutkan berhasil menaklukkan Andre Onana untuk membuat Fulham kembali unggul.
Eks winger Everton tersebut sukses menyarangkan bola ke gawang Manchester United pada menit ke-90+7.
Gol tersebut sekaligus menyudahi kemenangan tipis Fulham atas Manchester United.
Baca Juga: Man United Vs Fulham - Bisa Apa Setan Merah Tanpa Rasmus Hojlund?
Setan Merah mau tidak mau harus menelan kekalahan dan gagal meraih poin dalam laga kali ini.
Selain gagal meraih poin, tim asuhan Erik ten Hag tersebut juga mencatatkan rekor buruk.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, Manchester United sejauh ini sudah mengalami delapan kekalahan kandang di berbagai kompetisi.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar