Musuhnya di final juga sama, Chelsea, yang dikandaskan melalui adu penalti melelahkan yang berhias 21 eksekusi.
Dua trofi terakhir di pentas bernama komersial Carabao Cup ini diraih bersama Klopp di balik kemudi.
Di lain pihak, Chelsea harus menerima kenyataan pahit.
Tampil 10 kali di final, separuh di antaranya berakhir dengan kekalahan bagi kubu The Blues.
Chelsea juga bisa dibilang tim paling sial karena sering kalah di partai puncak kejuaraan lokal.
Bagaimana tidak?
Dengan kekalahan dari Liverpool sekarang, The Blues menjadi klub Inggris pertama dalam sejarah yang takluk dalam enam final piala domestik secara beruntun.
Trennya dimulai dengan kekalahan di final Piala Liga 2019, Piala FA 2020, Piala FA 2021, Piala Liga 2022, Piala FA 2022, dan kini Piala Liga 2024.
Daftar Juara Piala Liga Inggris
Liverpool: 10 kali (1980–81, 1981–82, 1982–83, 1983–84, 1994–95, 2000–01, 2002–03, 2011–12, 2021–22, 2023–24)
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | BBC.com |
Komentar